Toko Emas Arjuna yang berlokasi di Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar mengalami kerusakan setelah terlibat dalam kecelakaan bersama mobil ambulans. Bagian depan toko emas mengalami kerusakan parah akibat kejadian tabrakan dengan mobil ambulans yang ternyata dimiliki oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Blitar.

Beruntungnya, tidak ada korban jiwa atau luka dalam kejadian tersebut. Sopir ambulans yang juga merupakan petugas Dinkes Blitar, selamat dan tidak mengalami luka serius.

“Kejadian ini menyebabkan kerugian materiil tanpa adanya korban jiwa atau luka-luka,” ungkap AKP Taufik Nabila selaku Kasatlantas Polres Blitar Kota, pada hari Senin (1/1/2024).

Baca juga:  Miris, 3 Pelajar Perempuan Asal Blitar Mabuk Arak Jawa di Jalan Persawahan

Satlantas Polres Blitar Kota masih menyelidiki kasus kecelakaan ini. Pemeriksaan terhadap sopir ambulans juga akan dilakukan untuk mengumpulkan informasi lebih lanjut.

Meskipun demikian, hasil penyelidikan sementara menunjukkan bahwa kecelakaan tersebut disebabkan oleh kesalahan sopir yang salah menginjak gas. Mobil ambulans yang dikemudikannya melaju dengan cepat dan menabrak toko emas Arjuna di sisi jalan raya Blitar-Kediri.

“Awalnya, ambulans Suzuki APV berada dalam posisi parkir di depan Pospam Srengat menghadap ke arah selatan, kemudian berusaha untuk berputar arah. Namun, sopir keliru menginjak gas sehingga kehilangan kendali dan menabrak toko emas depan Pospam Srengat di bagian selatan jalan,” jelas Taufik.

Baca juga:  Didirikan 2 Tahun Lalu, Warung Makan Gratis Kota Blitar Tetap Bertahan

Iklan