Kebakaran Hebat Menghanguskan Rumah Kepala Sekolah di Blitar, Uang Rp100 Juta Turut Hangus

Rumah Sugianto (57), seorang kepala sekolah yang berlokasi di Jalan Wisanggeni, Desa Bendowulung, Kecamatan Sanankulon, Kabupaten Blitar, hangus terbakar. Kebakaran ini juga menyebabkan uang sebesar Rp100 juta milik korban terbakar.
Kasi Penanggulangan dan Investigasi Damkar Kabupaten Blitar, Tedy Prasojo, mengungkapkan bahwa kebakaran terjadi pada Minggu (9/2/2025) sekitar pukul 21.50 WIB.
“Awalnya, tetangga korban mendengar suara letusan kecil dari arah rumah korban. Saat dicek, terlihat adanya kepulan asap dan api yang mulai menjalar dari rumah Pak Sugianto,” ujar Tedy, Senin (10/2/2025).
Mengetahui kejadian tersebut, warga sekitar segera melapor dan memanggil pemadam kebakaran. Banyaknya bahan yang mudah terbakar membuat api cepat menyebar ke seluruh bagian rumah.
“Setelah melihat api yang berkobar, warga langsung memanggil pemadam kebakaran. Api berhasil kami padamkan dalam waktu sekitar 2 jam. Kami juga melakukan pembasahan untuk mencegah munculnya titik api yang dapat memicu kebakaran kembali,” tambah Tedy.
Menurut Tedy, bagian rumah yang terbakar meliputi ruang tengah, kamar belakang, kamar depan, ruang tamu, ruang belakang, dan dapur.
“Selain itu, sejumlah dokumen dan perabot rumah tangga juga ikut terbakar, termasuk uang tunai sebesar Rp100 juta,” lanjutnya.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian material ditaksir mencapai Rp150 juta. Petugas masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut. (HEV/YUN)