Berada di Desa Kawedusan, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, Blitar Fantasy World menjadi destinasi favorit bagi keluarga yang ingin menikmati liburan panjang pada tahun 2024.

Selain menyediakan beragam wahana bermain, Blitar Fantasy World merupakan tempat wisata yang memiliki miniatur dari 7 keajaiban dunia yang sangat cocok sebagai sarana edukasi bagi anak-anak.

Menurut pengunjung bernama Yulia Hima, tempat wisata yang satu ini memiliki harga tiketmasuk yang masih terbilang terjangkau dan sangat ideal untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga.

Baca juga:  Informasi Terbaru Blitar Park: Mulai Jam Operasional Hingga Tips Seru Liburan

Yulia Hima juga menambahkan bahwa Blitar Fantasy World memiliki wahana favorit yang diminati oleh pengunjung. Ada 7 miniatur dari keajaiban dunia seperti Patung Liberty, Candi Borobudur, Monumen Nasional Tugu Monas, Menara Pisa, Menara Eiffel, Patung Sphinx, Piramida, dan Kincir Angin Belanda.

Selain menjadi tempat yang bagus untuk berfoto, miniatur keajaiban dunia tersebut juga dapat menjadi media pembelajaran yang efektif terutama bagi anak-anak, karena mereka dapat melihatnya secara langsung.

Anak-anak dapat lebih mudah memahami konsep keajaiban dunia ketika melihatnya secara langsung di Blitar Fantasy World. Menurut Yulia Hima, selain menjadi tempat untuk bersantai, Blitar Fantasy World juga menawarkan wahana edukasi seperti miniatur keajaiban dunia.

Baca juga:  Wisata Alam di Blitar yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan

Dahulu dikenal sebagai Negeri Dongeng, Blitar Fantasy World sekarang telah bertransformasi menjadi tempat wisata edukasi yang menawarkan berbagai fasilitas bermain seperti rainbow slide, robot rain, kolam renang, motor terbang, boom-boom car, playground, istana balon, robot turbo, sepeda udara, dan masih banyak lagi.

Amin, pengelola Blitar Fantasy World, menjelaskan bahwa sekarang Blitar Fantasy World telah menjadi tempat yang nyata, dengan penambahan wahana-wahana baru yang menarik. Tiket masuk ke Blitar Fantasy World juga terjangkau, dengan harga mulai dari Rp15 ribu hingga Rp35 ribu, pengunjung dapat menikmati semua wahana yang tersedia.

Baca juga:  Puncak Sekawan Blitar, Serunya Healing Ditemani View Empat Gunung

Amin berharap bahwa dengan antusiasme pengunjung yang tinggi saat ini, Blitar Fantasy World akan menjadi salah satu destinasi utama bagi wisatawan yang berkunjung ke Blitar di masa mendatang.

Editor: Indo Guna Santy

Iklan